×
Media & Informasi

29

Aug

Dukung Pelestarian Lingkungan, Pertamina EP Sangasanga Tanam Pohon di Sekitar Wilayah Operasi Di Kutai Kartanegara

Dukung Pelestarian Lingkungan, Pertamina EP Sangasanga Tanam Pohon di Sekitar Wilayah Operasi Di Kutai Kartanegara

Sarijaya – PT Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field melaksanakan kegiatan penanaman 100 bibit pohon trembesi, johan dan kalpataru di Kelurahan Sarijaya, Kec. Sanga Sanga, Kabupaten Kutai Kartanegara. Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia dimana PEP Sangasanga Field juga menjalankan kegiatan Bersih Sungai.

Senior Manager Sangasanga Field Sigid Setiawan menjelaskan bahwa kegiatan penanaman pohon ini merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Program Kelola Sampah untuk Sejahtera (PRAKARSA) binaan PEP Sangasanga Field.

”Penanaman 100 bibit pohon Trembesi, Johar dan Kalpataru ini dilakukan di Kelurahan Sarijaya dengan luas hampir 2500 meter persegi yang akan ditindaklanjut dengan pemupukan dan pengairan untuk memastikan kegiatan penghijauan berjalan lancar dan terawasi,” terang Sigid.

Dalam kegiatan penanaman ini PEP Sangasanga Field berkolaborasi dengan Kelompok Mitra Binaan Karya Teratai yang dihadiri oleh sejumlah pemangku kepentingan antara lain Lurah Sarijaya, Babinsa Sarijaya, Bhabinkamtibmas Sarijaya, LPM Sarijaya, Forum Masyarakat Peduli Lingkungan (FMPL) Sarijaya, Karang Taruna Sarijaya, serta Kelompok Mitra Binaan Tani Setaria.

“Kegiatan ini sejalan dengan kebijakan pengurangan emisi karbon sekaligus mendukung pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), tujuan 13 tentang penanganan perubahan iklim, tujuan 15 tentang ekosistem daratan, serta tujuan 17 tentang kemitraan untuk mencapai tujuan,” imbuhnya.

Sigid berharap bahwa upaya menjaga kelestarian lingkungan melalui penanaman pohon ini, dapat memberikan dampak yang signifikan dan berkelanjutan, serta masyarakat pun dapat menikmati lingkungan yang sehat dan asri,” pungkasnya.

Lurah Sarijaya Agus Dina Fitriani yang hadir dalam kegiatan penanaman pohon ini mengapresiasi inisiasi PEP Sangasanga Field dalam upaya pelestarian lingkungan. “Kami senantiasa mendukung komitmen dan langkah bersama ini karena manfaat dan dampak positif yang dirasakan langsung oleh masyarakat,” imbuhnya.

PT Pertamina EP (PEP) Sangasanga Field merupakan bagian dari Subholding Upstream Pertamina Regional 3 yang dinakhodai oleh PHI. Dalam menjalankan pengelolaan operasi dan bisnis hulu migas sesuai prinsip ESG (Environment, Social, Governance), PEP Sangasanga Field bersama anak perusahaan dan afiliasi PHI lainnya menjalankan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan yang inovatif di bidang Ekonomi, Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, Infrastruktur dan Tanggap Bencana guna mendukung pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan dan pencapaian Sustainability Development Goals (SDGs). PHI berkantor pusat di Jakarta. Informasi lebih lanjut tentang PHI tersedia di https://phi.pertamina.com.

Copyright PT Pertamina Hulu Indonesia 2024. All Rights Reserved.